
Contoh hasil pencarian menggunakan mesin pencari Brave | YAS/Cyberthreat.id
Contoh hasil pencarian menggunakan mesin pencari Brave | YAS/Cyberthreat.id
Cyberthreat.id - Google kini punya pesaing baru di industri mesin pencari. Pembuat peramban (browser) berbasis Chromium, Brave, telah meluncurkan versi beta dari mesin mencari Brave dalam upaya untuk menciptakan mesin pencari yang berfokus pada privasi sebagai alternatif pengganti bagi Google.
Hadirnya mesin pencari Brave yang juga memiliki peramban menempatkannya bersaing dengan perusahaan lain yang juga memiliki keduanya seperti Google, Microsoft, Yandex dan Baidu.
Brave diketahui telah mengakuisisi mesin pencari Tailcat pada bulan Maret lalu. Tak seperti Google yang menjalankan model bisnis berbasis data pengguna seperti menyimpan riwayat pencarian dan menyodorkan iklan sesuai topik pencarian, Brave menjanjikan pencarian online yang mengutamakan privasi pengguna.
Dalam sebuah unggahan di situs resminya pada 22 Juni lalu, Brave mengatakan bahwa mesin pencarinya dibangun di atas indeks yang sepenuhnya independen, tidak melacak pengguna, juga tidak menyimpan riwayat pencarian atau aktivitas online lain oleh penggunanya.
Brave mengklaim perambannya berbeda dengan mesin pencari lainnya karena:
Mesin pencari Brave yang baru diluncurkan dapat digunakan di peramban apa pun di desktop atau seluler di search.brave.com
Perusahaan mengklaim telah memiliki 32 juta pengguna aktif bulanan peramban Brave, naik dari 25 juta pada Februari lalu. Selain itu, lebih dari 100.000 orang mendaftar untuk akses pratinjau ke mesin pencari baru.
Antarmuka pengguna pencarian Brave lebih mirip beranda putih sederhana Google daripada halaman Bing Microsoft yang memenuhi layar dengan gambar pemandangan alam di belakang kotak pencarian. Namun kotak pencarian Brave menyertakan satu detail lebih banyak daripada Google, yang menyatakan kepada pengguna bahwa mereka dapat "mencari web secara pribadi".
Selain itu, Brave juga menawarkan opsi untuk hasil pencarian lokal anonim.
"Hasil pencarian lokal anonim akan menggunakan alamat IP yang disiarkan oleh perangkat Anda tetapi tanpa membagikan alamat IP itu dan tanpa menyimpannya," catat Brave.
Salah satu pendiri Brave, Brendan Eich, termasuk salah satu pendiri Mozilla dan pencipta bahasa pemograman JavaScript.
"Brave Search adalah mesin pencari paling pribadi di industri, serta satu-satunya mesin pencari independen, memberikan pengguna kontrol dan kepercayaan yang mereka cari dalam alternatif teknologi besar," kata Brendan Eich yang juga menjabat CEO Brave.
"Tidak seperti mesin telusur lama yang melacak dan membuat profil pengguna, dan mesin telusur baru yang sebagian besar merupakan kulit di mesin lama dan tidak memiliki indeks sendiri, Brave Search menawarkan cara baru untuk mendapatkan hasil yang relevan dengan indeks berbasis komunitas, sementara menjamin privasi. Pencarian Brave mengisi kekosongan yang jelas di pasar saat ini karena jutaan orang telah kehilangan kepercayaan pada ekonomi pengawasan dan secara aktif mencari solusi untuk mengendalikan data mereka," kata Brendan.[]
Share: