
Layanan Email Down, Yahoo! Konfirmasi Begini
Layanan Email Down, Yahoo! Konfirmasi Begini
Jakarta, Cyberthreat.Id - Anda pengguna layanan email dari Yahoo dan tak bisa masuk ke kotak email anda? Tenang, kesalahan bukan pada perangkat komputer atau smartphone Anda. Yahoo! telah mengonfirmasi layanan emailnya sedang bermasalah.
Gangguan tersebut terjadi di sejumlah negara, terutama di Eropa. Situs downdetector mencatat, laporan adanya gangguan untuk akses ke email Yahoo mulai terjadi sejak pukul 2 siang tadi.
Hingga pukul 17.50 sore ini (5 September 2019), email Yahoo belum bisa diakses.
Berdasarkan laporan yang masuk ke situs downdetector, 60 persen mengeluhkan tidak bisa login, 27 persen tidak bisa membuka situs Yahoo, dan 11 persen tidak bisa membaca email.
Pihak Yahoo telah mengonfirmasi adanya masalah di layanan mereka. Melalui cuitan di akun Twitter @YahooCare, Yahoo mengatakan,”Anda mungkin tak bisa mengakses beberapa layanan kami, salah satunya email. Prioritas kami saat ini adalah secepatnya memperbaikinya, Kami mengapresiasi kesabaran anda.”
Selain itu, Yahoo menuliskan, dalam kondisi Yahoo down ini, pengguna pasti mengalami kendala. Untuk itu, Yahoo meminta pengguna untuk tetap memantau perkembangan penanganan problem layanan tersebut.
"Kami memahami bagaimana susahnya kondisi ini bagi kamu, Kami sedang bekerja keras untuk memperbaiki hal ini. Mohon tetap menunggu untuk info terbaru," ujar @YahooCare.
Yahoo belum memberikan informasi kepada pengguna, apa yang menjadi penyebab tumbangnya layanan mereka.[]
Share: