IND | ENG
Gawat, Facebook Diam-diam Pakai Kamera iPhone Pengguna

Facebook | Foto: Cyberthreat/Faisal Hafis (M)

Gawat, Facebook Diam-diam Pakai Kamera iPhone Pengguna
Andi Nugroho Diposting : Rabu, 13 November 2019 - 12:10 WIB

Cyberthreat.id – Anda pengguna iPhone? Tampaknya Anda harus cukup berhati-hati kali ini. Ini lantaran secara diam-diam Facebook dicurigai menggunakan kamera iPhone pengguna tanpa izin.

Masalah tersebut pertama kali terungkap setelah seorang pengguna bernama Joshua Maddux mengunggah temuannya di Twitter, demikian seperti diberitakan The Next Web, Selasa (12 November 2019).

Dalam unggahan seperti berikut ini [klik foto], Anda bisa melihat kamera bekerja aktif di latar belakang saat ia menggulirkan Feed.

Found a @facebook #security & #privacy issue. When the app is open it actively uses the camera. I found a bug in the app that lets you see the camera open behind your feed. Note that I had the camera pointed at the carpet. pic.twitter.com/B8b9oE1nbl

— Joshua Maddux (@JoshuaMaddux) November 10, 2019

 

Maddux menemukan masalah yang sama pada lima perangkat iPhone yang menjalankan iOS 13.2.2, tetapi ia tidak dapat mendapati masalah di iOS 12.

Temuan itu juga serupa dengan pelacakan yang dilakukan oleh The Next Web. iPhone yang menjalankan iOS 13.2.2 memang menunjukkan kamera bekerja secara aktif di latar belakang, tapi masalah ini tampaknya tidak mempengaruhi iOS 13.1.3.

“Kami selanjutnya memperhatikan bahwa masalah hanya terjadi jika Anda telah memberikan akses aplikasi Facebook ke kamera Anda. Jika tidak, tampaknya aplikasi Facebook mencoba mengaksesnya, tetapi iOS memblokir upaya tersebut,” tulis The Next Web.

Masih belum jelas apakah ini sesuatu hal yang disengaja atau hanya bug (celah) dalam perangkat lunak untuk iOS. The Next Web juga tak menjumpai hal tersebut di Android (versi 10 melalui Google Pixel 4).

“Apa pun alasannya, perilaku ini sangat memprihatinkan, mengingat rekam jejak mengerikan Facebook ketika menyangkut privasi pengguna, seperti kasus Cambridge Analytica,” tulis The Next Web.

Denga kejadian tersebut, pengguna harus lebih mewaspadai dan menyadari, bahwa aplikasi iOS apa pun yang telah diberikan akses ke kamera perangkat dapat merekam Anda secara diam-diam.

The Next Web telah menghubungi Facebook dan berjanji memperbarui bug tersebut.

#facebook   #iphone   #bug   #kamera   #mediasosial   #ancamansiber   #serangansiber   #datapribadi

Share:




BACA JUGA
Pemerintah Dorong Industri Pusat Data Indonesia Go Global
BSSN Selenggarakan Workshop Tanggap Insiden Siber Sektor Keuangan, Perdagangan dan Pariwisata
Dicecar Parlemen Soal Perlindungan Anak, Mark Facebook Minta Maaf
Apple Keluarkan Patch untuk Zero-Day Kritis di iPhone dan Mac
Google Penuhi Gugatan Privasi Rp77,6 Triliun Atas Pelacakan Pengguna dalam Icognito Mode