IND | ENG
Langkah Mudah Menampilkan Ikon Desktop di Windows 11

Windows 11 | Foto: thewincentral.com

Langkah Mudah Menampilkan Ikon Desktop di Windows 11
Bagas Tri Atmaja Diposting : Senin, 03 Januari 2022 - 18:40 WIB

Cyberthreat.id – Anda pengguna Windows 11 dan sedang bingung untuk menampilkan ikon desktop Windows klasik di komputer?

Halaman desktop Windows 11 memang tidak lagi menampilkan ikon “Recycle Bin” dan “This PC” secara default. Anda yang terbiasa menggunakan Windows versi lama mungkin tak biasa dengan kondisi itu, tapi Anda dapat menampilkan ikon desktop di Windows 11.

Untuk mengembalikan dua ikon itu ke halaman desktop, mudah dilakukan. Berikut ini langkah-langkah yang bisa Anda lakukan, seperti dikutip dari How To Geek, diakses pada Senin (3 Januari 2022):

  • Pertama, klik kanan pada halaman desktop yang kosong, lalu pilih “Personalisasi”.
  • Setelah itu, muncul aplikasi “Pengaturan Windows”. Di daftar kategori “Personalissi”, pilih “Tema”, lalu gulir ke bawah dan klik “Pengaturan Ikon Desktop”.
  • Jendela baru muncul berjudul “Pengaturan Ikon Desktop”. Di sini , Anda akan menemuka berbagai ikon pilihan seperti “Computer”, “User’s Files”, “Network”, “Recycle Bin”, dan “Control Panel”.
  • Langkah selanjutnya Anda tinggal centang salah satu ikon yang ingin ditampilkan di halaman utama Windows 11. Lalu, klik “Ok”. Jendela akan otomatis tertutup dan tampilan yang Anda centang akan muncul di halaman utama.
  • Untuk menyembunyikan ikon tersebut, Anda dapat melakukan Langkah yang sama kembali ke “Pengaturan”, dan hapus centang yang Anda pilih.
  • Anda dapat membuat ikon desktop lebih besar atau lebih kecil dengan menahan tombol Ctrl pada keyboard Anda dan menggulir roda mouse ke atas atau ke bawah.

Selamat mencobanya![]

Redaktur: Andi Nugroho

#windows11   #desktopicon

Share:




BACA JUGA
Cara Melakukan Factory Reset Pada Windows 11
Windows 11 Akhirnya Ditambah Fitur Rekam Layar di Snipping Tool
Firefox Tiba-tiba Macet di Windows 11, Ini Solusinya!
Riset: Bisnis Dibebani Problem Perangkat Tak Penuhi Syarat Windows 11
21 Negara sudah Bisa Jalankan Aplikasi Android di Windows 11