IND | ENG
Jangan Putar Film di VLC Sebelum Update

VLC Media Player | Image by thehackernews.com

Jangan Putar Film di VLC Sebelum Update
Zuhri Mahrus Diposting : Minggu, 23 Juni 2019 - 10:51 WIB

Ingin menyaksikan fim terbaru di akhir pekan ini? Jika Anda ingin memainkan dengan VLC Media Player, sebaiknya tunda dulu. Cek apakah versi VLC Anda sudah yang terbaru, minimal versi 3.0.7 ke atas. Versi sebelumnya diketahui rentan diinjeksi hacker. 

VLC Media Player memiliki dua celah keamanan berisiko tinggi, dan beberapa celah keamanan berisiko rendah-sedang lainnya. Celah ini memungkinkan hacker menyusupkan program jahat ke komputer. Hacker hanya perlu membuat video palsu berformat MKV atau AVI. Misalnya bajakan dari film yang box office atau film terbaru yang saat ini tengah ditayangkan. Film-film seperti ini dipajang di situs-situs berisiko tinggi yang umumnya menjadi outlet bagi hacker untuk menyebarkan malware.

Celah keamanan ini yang dinamai CVE-2019-12874 dan CVE-2019-5429, ditemukan  Symeon Paraschoudis dari Pen Test Partners dan seorang peneliti yang tidak disebutkan namanya. Ketika proof-of-concepts celah keamanan ini didemonstrasikan, komputer mengalami crash. Meski begitu, mereka meyakini celah keamanan ini bisa dieksploitasi hacker.

VLC Media Player merupakan media player gratis yang terbaik dan paling populer.  Sampai sekarang, sudah didownload sebanyak 3 miliar kali. VLC sangat mudah digunakan, ringan, dan bisa dipakai di Windows, macOS, Linux dan mobile platform. Jadi, segera update VLC Anda dan hindari memutar film dari sumber yang tidak kredibel.

#vlc   #mediaplayer   #malware   #hacker

Share:




BACA JUGA
Awas, Serangan Phishing Baru Kirimkan Keylogger yang Disamarkan sebagai Bank Payment Notice
Malware Manfaatkan Plugin WordPress Popup Builder untuk Menginfeksi 3.900+ Situs
CHAVECLOAK, Trojan Perbankan Terbaru
Microsoft Ungkap Aktivitas Peretas Rusia Midnight Blizzard
Paket PyPI Tidak Aktif Disusupi untuk Menyebarkan Malware Nova Sentinel