
iPhone | Foto: Unsplash
iPhone | Foto: Unsplash
Cyberthreat.id – Dengan dirilisnya iOS 14, Apple resmi mengenalkan fitur-fitur baru terkait keamanan dan privasi. (Baca: Lima Fitur Keamanan dan Privasi di iOS 14)
Salah satu fitur baru tersebut yakni memperingatkan pengguna ketika kata sandi yang disimpan mengalami pelanggaran data.
Fitur tersebut memberikan rekomendasi keamanan atau memberikan informasi terkait kata sandi yang Anda simpan ketika Anda menggunakan Safari, yang disebut Apple sebagai “Password Monitoring”.
Mengutip dari BleepingComputer, diakses Minggu (20 September 2020), fitur ini bisa Anda temukan di Pengaturan>Kata Sandi. Saat diakses Anda dapat melihat semua kata sandi yang disimpan atau menambahkan kata sandi baru.
Untuk menambahkan kata sandi baru agar dapat dipantau oleh fitur tersebut, Anda dapat mengikuti langkah berikut:
Di versi iOS sebelumnya, pengelola kata sandi ini akan memberitahu pengguna jika menggunakan kata sandi yang mudah ditebak dan akan meminta pengguna mengubahnya.
Sekarang lebih dari itu, dengan iOS 14, fitur tersebut dapat mengingatkan Anda jika kata sandi masuk daftar pelanggaran data yang diketahui.
Untuk mengaktifkannya Anda bisa mengikut cara ini:
Dengan mengaktifkannya, Apple mengklaim mereka dapat memonitor kata sandi dengan aman.
Saat melakukan pemeriksaan ini, iOS menggunakan teknik kriptografi yang kuat untuk secara teratur memeriksa derivasi kata sandi terhadap daftar kata sandi yang dilanggar “dengan cara yang aman dan pribadi yang tidak mengungkapkan informasi kata sandi Anda, bahkan kepada Apple," tulis BleepingComputer.
Rekomendasi keamanan
Jika sebuah akun yang kata sandinya Anda simpan dalam fitur “Password Monitoring” terdeteksi dibobol atau mudah ditebak, opsi “Rekomendasi Keamanan” akan muncul.
Menurut BleepingComputer, fitur ini juga memberitahu langsung saat masuk ke situs web dan aplikasi dengan kredensial yang telah diretas.[]
Redaktur: Andi Nugroho
Share: