IND | ENG
Kiat Agar Kamera Keamanan Rumah Anda Tak Disusupi Hacker

Ilustrasi | Foto: freepik.com

Kiat Agar Kamera Keamanan Rumah Anda Tak Disusupi Hacker
Andi Nugroho Diposting : Selasa, 03 Maret 2020 - 08:19 WIB

Cyberthreat.id – National Cyber Security Center (NCSC), badan pemerintah Inggris yang bertanggung jawab atas keamanan dunia maya juga bagian dari badan intelijen GCHQ, mengeluarkan tips agar publik memproteksi kamera keamanan (security camera) di rumah atau kantor.

Kamera pintar, kamera monitor bayi, dan perangkat terhubung internet (Internet of Things/IoT) lain dinilai potensial terkena serangan siber. Ini lantaran produsen kurang konsen terhadap pengaturan keamanan perangkat.

"Teknologi pintar seperti kamera dan monitor bayi adalah inovasi luar biasa yang bermanfaat nyata bagi banyak orang, tetapi tanpa langkah-langkah keamanan yang tepat, ala-alat tersebut dapat rentan terhadap penyerang dunia maya," kata Dr Ian Levy, Direktur Teknis NCSC.

Saran NCSC tersebut keluar tidak lama setelah pemerintah Inggris mengusulkan rancangan undang-undang  keamanan perangkat IoT. Namun, hingga kini regulasi itu masih belum jelas kapan akan diterapkan.


Berita Terkait:


Ada tiga hal yang bisa Anda lakukan, sesuai dengan rekomendasi NCSC, untuk mencegah peretas mengintrupsi perangkat IoT di rumah atau kantor:

Ubah kata sandi standar

Banyak kata sandi perangkat IoT bawaan masih standar: pendek dan mudah ditebak. Terlebih, kata sandi ini biasanya untuk semua perangkat, artinya jika kata sandi untuk satu perangkat bocor, kata sandi itu juga bocor untuk perangkat lain. NCSC merekomendasikan agar pengguna mengubah kata sandi pada perangkat. Saran dari NCSC adalah mengubah kata sandi menjadi tiga kata acak.

Pembaruan perangkat lunak secara teratur

Anda harus secara teratur mengamankan kamera pintar dengan memperbarui perangkat lunak yang relevan. Pembaruan ini seringkali tidak hanya menambah fitur baru, tetapi juga meningkatkan keamanan perangkat. Jika memungkinkan, pengguna harus mengatur perangkat agar secara otomatis menginstal pembaruan firmware, sehingga perangkat terlindungi dengan cara yang paling mutakhir.

Nonaktifkan akses kamera jarak jauh

Jika Anda tidak memerlukan fitur melihat cuplikan kamera dari jarak jauh melalui internet, NCSC merekomendasikan untuk menonaktifkannya. Langkah tersebut dapat mencegah peretas mengakses ke perangkat dan tidak bisa mengintip ruang kamera.[]

#kamerakeamanan   #NCSC   #iot   #hacker   #peretas

Share:




BACA JUGA
Microsoft Ungkap Aktivitas Peretas Rusia Midnight Blizzard
Penjahat Siber Persenjatai Alat SSH-Snake Sumber Terbuka untuk Serangan Jaringan
Peretas China Beroperasi Tanpa Terdeteksi di Infrastruktur Kritis AS selama Setengah Dekade
Kanal Youtube Diretas karena Konten Kritis? Begini Kata Akbar Faizal
Menteri Budi Arie: Penerapan IoT Tingkatkan Efisiensi Smart City