
Ilustrasi
Ilustrasi
Cyberthreat.id - Perusahaan telekomunikasi plat merah PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) baru saja memiliki jajaran direksi baru. Mereka terpilih dalam rapat umum pemegang saham yang digelar pada Jumat pekan lalu.
Sebagai Direktur Utama, ditunjuk Setyanto Hantoro menggantikan posisi Emma Sri Martini yang kini menjabat sebagai Direktur Keuangan PT Pertamina.
Setyanto Hantoro sebelumnya adalah EVP Strategic Investment PT Telkom Indonesia. Selain itu, Setyanto juga menjabat Komisaris PT Mitratel, anak usaha Telkom.
Kepastian pengangkatan Setyanto sekaligus memadamkan spekulasi yang beredar bahwa yang akan menjadi Dirut Telkomsel adalah Heri Supriadi yang sebelumnya menjadi direktur sementara atau Acting CEO Telkomsel.
"PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom) dan Singapore Telecommunicatons Ltd (Singtel) selaku pemegang saham Telkomsel juga mengangkat Venusiana Papasi sebagai Direktor Network baru Telkomsel," kata Denny Abidin, VP Corporate Communications Telkomsel dalam keterangan tertulis, Senin, 13 Januari 2020.
Berikut adalah susunan lengkap Direksi Telkomsel terbaru.
- Direktur Utama : Setyanto Hantoro
- Direktur Sales : Ririn Widaryani
- Direktur Finance : Heri Supriadi
- Direktur HCM : Irfan A. Tachrir
- Direktur Network : Venusiana Papasi
- Direktur Planning & Transformation : Edward Ying
- Direktur Information Technology : Bharat Alva
- Direktur Marketing : Rachel Goh
Share: