IND | ENG
Ini Fitur Panduan Instagram untuk Orang Tua

Ching Yee Wong, Kepala Komunikasi Instagram Asia Pasifik saat memperkenalkan Panduan Instagram untuk Orang Tua dan menjelaskan tentang fitur-fitur keamanan di Instagram | Foto : Dok. Instagram

Ini Fitur Panduan Instagram untuk Orang Tua
Eman Sulaeman Diposting : Rabu, 25 September 2019 - 18:39 WIB

Jakarta,Cyberthreat.id- Instagram meluncurkan sejumlah fitur baru yang berfungsi sebagai panduan bagi para orang tua di Indonesia, dalam memastikan kemanan dan kenyamanan anak-anak di Indonesia dalam menggunakan platform tersebut.

Dalam menghadirkan fitur-fitur baru tersebut, Instagram turut mengundang instansi pemerintah, organisasi nonprofit, dan komunitas, Polda Metro Jaya, Sudah Dong, Into The Light, serta SAFEnet.

Selain itu, Instagram juga  kekerjasama dengan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA) dan @ParentTalk.id, buku panduan ini memberikan informasi secara detil mengenai fitur-fitur yang bisa dimanfaatkan orang tua untuk menjaga keamanan anak-anak mereka saat menggunakan Instagram.

“Kami memahami tantangan yang dialami orang tua dalam membesarkan anak-anak di era digital seperti sekarang ini, maka kami terus berupaya meluncurkan berbagai fitur dan sumber informasi seperti ini untuk memastikan pengguna kami di Indonesia mendapat pengalaman yang aman dan positif di platform kami,” kata Ching Yee Wong, Kepala Komunikasi Instagram Asia Pasifik melalui siaran pers, Rabu, (25 September 2019).

Beberapa fitur keamanan yang disebutkan di dalam panduan ini adalah:

Fitur Pengaturan Privasi, seperti:
1. Privasi Akun: fitur kendali untuk menentukan siapa yang boleh dan tidak boleh melihat postingan dan berinteraksi dengan akun mereka.

2. Blokir: fitur kendali untuk memblokir akun-akun yang tidak pantas atau saat mereka tak ingin lagi berinteraksi dengan akun tersebut.

Fitur Pengaturan Interaksi, seperti:

1. Kontrol Komentar: fitur kendali untuk menentukan siapa saja yang dapat mengomentari postingan mereka di Instagram.

2. Filter Komentar: fitur untuk menyaring kata-kata yang bisa atau tidak bisa ditampilkan di kolom komentar akun Instagram mereka.

Fitur Pengaturan Waktu, seperti:

1. Dasbor Aktivitas Anda: fitur informasi mengenai waktu yang telah mereka habiskan di Instagram.

2. Setel Pengingat Harian: fitur pengaturan batas waktu yang dialokasikan untuk menggunakan Instagram. Mereka akan mendapat notifikasi jika mereka mencapai batas waktu yang telah mereka tentukan sendiri.

Disebutkan, mulai hari ini, Panduan Instagram untuk Orang Tua bisa diakses di situs http://bit.ly/panduaninstagrampdf.

 

 

#instagram   #facebook   #whatsapp   #fiturpanduanorangtua   #amanmediasosial

Share:




BACA JUGA
Meta Luncurkan Enkripsi End-to-End Default untuk Chats dan Calls di Messenger
Lindungi Percakapan Sensitif, WhatsApp Luncurkan Fitur Secret Code
Fitur Baru WhatsApp: Protect IP Address in Calls
Malware NodeStealer Pasang Umpan Wanita Seksi untuk Bajak Akun Bisnis Facebook
Spyware CanesSpy Ditemukan dalam Versi WhatsApp Modifikasi