IND | ENG
Mengelola Lock Screen di Ponsel Android

Lock Screen di ponsel Android. | Foto: droid-life.com

Mengelola Lock Screen di Ponsel Android
Oktarina Paramitha Sandy Diposting : Jumat, 11 Maret 2022 - 18:00 WIB

Cyberthreat.id – Ketika layar ponsel pintar Anda dalam kondisi terkunci, bukan berarti Anda tak bisa mendapatkan akses apa pun.

Anda masih bisa menerima telepon, notifikasi aplikasi, atau mengakses fitur lain yang sudah diatur dalam Pengaturan.

Berikut ini sejumlah fitur yang dapat Anda kelola, sehingga meski ponsel terkunci layarnya, Anda masih bisa mengakses informasi.

Mengatur notifikasi

Anda dapat memilih apakah ingin menampilkan peringatan dan pemberitahuan senyap atau tidak menampilkan notifikasi sama sekali Untuk melakukannya, Buka menu “Setting” pada ponsel Anda dan pilih “Notifications”.

Lalu, gulir ke bawah dan klik “Notifications on lock screen”. Di sini, Anda dapat memilih dari tiga pilihan berbeda:

  • Show conversations – menampilkan notifikasi dalam mode default atau senyap
  • Hide silent conversations and notifications – menyembunyikan percakapan dan pemberitahuan dalam mode senyap, dan
  • Don’t show any notifications at all – untuk tidak menampilkannya sama sekali.

Anda juga dapat memilih untuk menampilkan atau tidak menampilkan informasi sensitif di layar kunci dengan mengaktifkan atau menonaktifkan “Sensitive Notification”.

Jika layar terkunci, Anda hanya akan melihat aplikasi tempat notifikasi itu berasal daripada notifikasi itu sendiri. Misalnya, Anda akan melihat "1 pesan baru" bukan informasi apapun tentang pesan tersebut.

Pilih aplikasi yang muncul di Lock Screen

Aplikasi yang muncul di layar kunci Anda adalah aplikasi yang telah diizinkan untuk mengirimi notifikasi. Untuk melakukannya pertama buka menu “Setting” pada ponsel Anda. Kemudian klik “Notification” dan klik “App settings”.

Selanjutnya, Anda akan melihat daftar aplikasi dan dapat mengurutkannya dalam urutan abjad. Anda juga dapat membuat daftar aplikasi mana yang ingin dimatikan tampilannya di Lock Screen dengan mengklik sakelar di sebelah kanan setiap nama aplikasi.

Informasi pribadi di Lock Screen

Meski Anda dapat memilih hanya untuk mendapatkan notifikasi umum di layar kunci, seperti berita utama atau cuaca. Anda juga bisa mendapatkan lebih banyak notifikasi pribadi untuk email, pengingat, reservasi penerbangan, dan item lainnya.

Untuk melakukannya, saat ponsel Anda aktif, beri tahu Asisten Google Anda untuk membuka pengaturan Asisten. Anda juga dapat menemukannya dengan membuka “Setting”, lalu klik “Application” dan pilih “Assistant”.

Lalu klik “See all Assistant Settings” dan pilih “Personal results”.Di tab Ponsel Anda, pastikan hasil penelusuran personal (yang memungkinkan Asisten Google mengakses email, kalender, dll.) diaktifkan. Anda kemudian dapat mengaktifkan “Saran pribadi” di layar kunci sebelum Anda bertanya.

Mengaktifkan Asisten Google

Asisten Google dapat menjawab pertanyaan dan mengikuti petunjuk dari layar kunci jika diatur untuk melakukannya. Ini memang bisa sedikit mengganggu jika Anda secara tidak sengaja memicunya sehingga mulai berbicara secara tidak terduga.

 Inilah cara yang dapat Anda lakukan untuk mengaktifkan Google Assistant untuk bekerja dari Lock Screen. Buka menu Settings > Apps > Assistant > See all Assistant Settings, lalu klik “Lock Screen”

Aktifkan “Assistant Responses” di layar kunci. Sekarang ketika Anda mengatakan "Hai Google", ponsel Anda akan menjawab. Jika Anda ingin mengaktifkan Asisten Google dari layar kunci tanpa mengatakan apa-apa (misalnya, hanya dengan mengetuk layar), aktifkan bagian kedua di halaman itu.

Itulah beberapa hal yang bisa Anda kelola untuk fitur Lock Screen. Selamat mencoba!

Sumber: The Verge

#lockscreen   #android

Share:




BACA JUGA
Cacat pada Bluetooth, Peretas Dapat Ambil Alih Perangkat Android, Linux, macOS, dan iOS
Google Play Store Soroti Keamanan Data untuk Aplikasi VPN
SpyNote, Waspadai Trojan Android yang Merekam Audio dan Panggilan Telepon!
PEACHPIT: Botnet Penipuan Iklan Besar-besaran Melalui Android dan iOS yang Diretas
Benarkah iOS Lebih Aman dari Android? Ah, Itu Hanya Ilusi!