IND | ENG
F5 Networks dan Shape Security Hadirkan Solusi Keamanan Aplikasi End-to-End

Ilustrasi

F5 Networks dan Shape Security Hadirkan Solusi Keamanan Aplikasi End-to-End
Arif Rahman Diposting : Senin, 14 September 2020 - 19:56 WIB

Cyberthreat.id - F5 Networks berkolaborasi dengan Shape Security menghadirkan solusi keamanan aplikasi end-to-end yang diklaim dapat menghemat miliaran dolar AS dari berbagai ancaman serangan dan insiden cyber. Pada 19 Desember 2019, F5 Networks mengumumkan secara resmi telah mengakuisisi Shape Security senilai US$ 1 miliar. Proses akuisisi rampung pada 29 Januari 2020.

"F5 dan Shape bersama-sama menawarkan keamanan aplikasi end-to-end yang komprehensif, sehingga berpotensi menghemat miliaran dolar yang hilang akibat penipuan, perusakan reputasi, dan disrupsi terhadap layanan-layanan online penting," demikian keterangan F5 Networks yang diterima Cyberthreat.id, Senin (14 September 2020).

Studi pasar Transport Layer Security untuk 2020 - 2026 yang dirilis QY Research baru-baru ini menyebutkan F5 Networks sebagai salah satu "pemain utama, pendorong pertumbuhan, dan tantangan industri" bersama Imperva, Arbor, Nexusguard, Verisign, Neustar, Nsfocus, Akamai, DOSarrest, Radware, CloudFlare, Corero Network Security dan perusahaan global lainnya.

Laporan penelitian ini berbicara tentang pengembangan potensial yang ada di pasar dunia. Laporan tersebut dipecah berdasarkan prosedur penelitian yang diperoleh dari informasi historis, prakiraan, dan prediksi.

Pasar Transport Layer Security akan terus berkembang sejauh volume dan insentif selama kerangka waktu pengukur. Laporan itu juga memberikan pengetahuan tentang pembukaan dan kontrol pengembangan yang akan membangun pasar.

Shape Security dikenal sebagai perusahaan yang menawarkan solusi pencegahan upaya penipuan dan penyalahgunaan, menambah perlindungan dari sasaran serangan otomatis, serangan botnet, dan penipuan dengan target tertentu. Semua layanan itu akan dikombinasikan dengan portofolio layanan aplikasi F5.

"Kedua perusahaan mengklaim kolaborasi ini akan mengubah lanskap keamanan aplikasi komprehensif yang ditujukan untuk melindungi pengalaman digital penggunanya."

AI dan Machine Learning

Shape telah melindungi berbagai bank, maskapai, perusahaan ritel, dan berbagai lembaga pemerintahan dengan perlindungan canggih dari serangan bot, penipuan, dan penyalahgunaan.

"Shape khususnya melindungi dari upaya pencurian identitas (credential stuffing) yakni ketika penjahat siber menggunakan password yang didapat dari pembobolan data untuk mengambil alih akun korban."

Shape Security memiliki platform canggih yang memanfaatkan Artificial Intelligence (AI) and Machine Learning yang didukung analitik berbasis Cloud untuk melindungi perusahaan/organisasi dari berbagai serangan.

Sementara kepakaran F5 sudah dikenal dalam melindungi aplikasi di seluruh lingkungan multi-cloud dengan kemampuan Shape dalam mencegah penipuan dan penyalahgunaan untuk mentransformasi keamanan aplikasi.

Platform perlindungan aplikasi Shape mengevaluasi aliran data dari pengguna ke aplikasi dan memanfaatkan analitik berbasis Cloud yang canggih untuk memisahkan trafik yang baik dan yang buruk. Karena F5 ditempatkan di lokasi aliran trafik data lebih dari 80 persen infrastuktur aplikasi milik perusahaan/organisasi, maka F5 dapat menyisipkan layanan keamanan Shape di posisi yang ideal.

"F5 dan Shape bersama-sama akan secara dramatis mengurangi waktu dan sumber daya yang diperlukan oleh organisasi/perusahaan untuk menerapkan perlindungan dari upaya penipuan online dan penyalahgunaan." []

#F5Networks   #transportlayersecurity   #shapesecurity   #cybersecurity   #Cloud   #ai   #IoT   #bigdata   #analitik

Share:




BACA JUGA
Indonesia Dorong Terapkan Tata Kelola AI yang Adil dan Inklusif
Microsoft Merilis PyRIT - Alat Red Teaming untuk AI Generatif
Politeknik Siber dan Sandi Negara Gandeng KOICA Selenggarakan Program Cyber Security Vocational Center
Utusan Setjen PBB: Indonesia Berpotensi jadi Episentrum Pengembangan AI Kawasan ASEAN
Indonesia Tingkatkan Kolaborasi Pemanfaatan AI dengan China