IND | ENG
Apple Rilis Aplikasi Tracker Detect, Pengguna Android Kini Bisa Deteksi Alat Pelacak AirTag

AirTag | Foto: techthelead.com

Apple Rilis Aplikasi Tracker Detect, Pengguna Android Kini Bisa Deteksi Alat Pelacak AirTag
Andi Nugroho Diposting : Selasa, 14 Desember 2021 - 10:30 WIB

Cyberthreat.id – Apple Inc, produsen ponsel pintar iPhone, merilis aplikasi Android untuk pengguna memindai AirTag terdekat atau pelacak item serupa lain yang dipasang tanpa izin. Ini salah satu cara Apple meningkatkan privasi dari pengguna.

AirTag adalah perangkat kecil yang dapat disematkan ke barang seperti kunci dan dompet untuk menemukannya saat barang hilang.

Apple memang memproduksi alat tersebut untuk membantu orang melindungi atau mendeteksi barang yang dicuri atau terselip. Perangkat tersebut bisa ditaruh di tempat tersembunyi yang tak diketahui orang. Namun, AirTag bisa disalahgunakan untuk melacak lokasi seseorang.

Jika iPhone mendeteksi AirTag yang tidak dikenal sedang berada di dekat pengguna, perangkat akan memperingatkan dan memandu untuk mengidentifikasi siapa pemilik AirTag atau menonaktifkannya. Ini hanya bisa terjadi di perangkat iPhone, sedangkan pemilik ponsel Android tidak memiliki akses apa pun untuk mendeteksi perangkat pelacak semacam itu, tulis ZDNet, diakses Selasa (14 Desember 2021).


Aplikasi Tracker Detect | Foto: Apple


Tangkapan layar Tracker Detect di Google Play Store.


Apple pun membuat aplikasi bernama Tracker Detect dan kini sudah bisa diunduh pengguna Android di Google Play Store. Pengguna dapat memindai untuk mencoba menemukan AirTag atau perangkat yang kompatibel lain jika mereka yakin seseorang menggunakannya untuk melacak lokasi.

Setelah menginstal Tracker Detect, di ponsel disajikan layar sederhana yang memberi pengguna opsi untuk memindai di sekitarnya. Aplikasi kemudian akan mencari perangkat yang tidak dikenal dan memberi opsi untuk memutar suara di perangkat, bersama dengan instruksi untuk memindai tag untuk melihat pemiliknya atau melepas baterai untuk menonaktifkannya.

Meskipun aplikasi mengharuskan pengguna secara proaktif memindai perangkat pelacak, alih-alih secara pasif memindai perangkat di latar belakang, aplikasi tersebut ialah langkah tepat untuk meningkatkan privasi dan melacak pengawasan, tulis ZDNet.

Apple mengatakan, aplikasi tersebut memungkinkan pengguna Android secara proaktif memindai pelacak item yang tidak lagi dimiliki pemiliknya.

“Kami meningkatkan standar privasi untuk pengguna dan industri dan berharap yang lain pun akan mengikutinya,” kata juru bicara Apple dalam sebuah pernyataan, dikutip dari Reuters, diakses Selasa.[]

#apple   #airtags   #trackerdetect   #pelacaklokasi   #privasidankeamanan

Share:




BACA JUGA
Apple Keluarkan Patch untuk Zero-Day Kritis di iPhone dan Mac
Aktivitas ClearFake Diperluas, Targetkan Sistem Mac dengan Atomic Stealer
iLeakage: Eksploitasi Safari Terbaru Berdampak pada Apple iPhone dan Mac dengan CPU Seri A dan M
Serangan Canggih Operasi Trangulasi Menyasar Apple iOS
Benarkah iOS Lebih Aman dari Android? Ah, Itu Hanya Ilusi!